Label

Kamis, 01 September 2016

Ilmu Fisika dalam Bidang Pertanian 

Berhubung gue punya hobi dan ketertarikan dibidang tanaman atau pertanian dan kebetulan ini tugas dari guru fisika gue buat isi blog sama yang berhubungan dengan fisika, jadi mungkin Ilmu Fisika dalam Bidang Pertanian ini salah satu info yang pas. emang apa sih hubungan ilmu fisika sama pertanian? nah jadi gini, bisa dibilang hampir semua alat pertanian itu menggunakan hukum fisika guys, dari yang sederhana sampe yang modern, misalnya cangkul, kenapa mata cangkul terbuat dari baja dan runcing? nah itu pake prinsip tekanan, semakin kecil bidang permukaan gaya maka semakin besar tekanannya dan semakin efektif kerjanya. Ada lagi nih, pernah liat ga saluran irigasi yang sawahnya lebih tinggi dari sungainya? itupun juga pake prinsip fisika keseimbangan gaya dan tekanan air. Sistem sawah terasering? kenapa harus dibikin seperti tangga? selain mempermudah kerja petani, juga untuk mengurangi tingkat kecuraman tanah yang bermanfaat untuk mengurangi laju air (pergerakan air dari tempat tinggi ke tempat rendah), mencegah mengalirnya pupuk dan unsur hara, dan mencegah erosi. nah apalagi di pasca panennya ilmu fisika yang digunakan lebih banyak lagi, misalnya edible coating (prinsip permeabilitas gas), penyulingan (perbedaan titik didih), penyaringan (perbedaan molekul), mesin2 modern semua pasti pake prinsip fisika. Intinya mah fisika mempermudah pekerjaan manusia sehingga lebih efektif dan efisien. nih ada beberapa gambarannya guys...



1. Aplikasi pengairan (Fisika berkenaan dengan Fluida, mekanika fluida) 

Pengairan wilayah pertanian menggunakan pompa untuk distribusi air. Pompa merupakan mekanisme yang menerapkan asas fisika berupa kelestarian momen momentum atau menerapkan persamaan hukum Newton. Hal ini terlihat pada mekanisme kerja impeller pompa sentrifugal. 





2. Aplikasi pengolahan lahan. (Konsep fisika dengan cabang termodinamika dan mekanika) 
Pengolahan lahan menggunakan perlengkapan alat-alat berat bermotor. Motor pada dasarnya menerapkan konsep fisika yaitu siklus termodinamika berupa siklus Otto dan siklus Diesel. 
3. Aplikasi pengolahan hasil pertanian. (mekanika fluida, listrik dan termodinamika) 
Pengolahan hasil pertanian misalkan mesin pengering merupakan aplikasi fisika di bidang pertanian. Mesin pengering bisa bermacam-macam. Pengering yang menggunakan burner menerapkan konsep fisika dengan kaidah pembakaran. Teknologi modern menerapkan pengering tipe microwave, pemanfaatan gelombang mikro untuk mengeringkan produk pertanian. Selanjutnya tipe pengering dengan heater listrik. Atau bisa juga menggunakan pengering tipe hybrid yang menerapkan asas siklus termodinamika dalam menghasilkan udara kering, contohnya seperti penggunaan AC yang dimanfaatkan sisi panasnya, khusus untuk tipe hybrid sisi dingin dimanfaatkan untuk menghasilkan udara kering. Hasilnya adalah udara kering yang panas.

4. Pemilahan produk pertanian (Fisika getaran) 

Beberapa produk pertanian menggunakan vibrating screen untuk memilah produknya. 


5. Penerapan ilmu fisika mengenai gelombang 
Beberapa produk pertanian diletakkan di dalam suatu ruangan dengan efek rumah kaca. Dengan keberadaan efek tersebut, maka kelembaban, temperatur, dan parameter fisis lain bisa dikendalikan. Asas yang digunakan adalah konsep gelombang dan penerapan persamaan Wien's displacement law.
Nah, itulah beberapa teknologi ilmu fisika yang digunakan di bidang pertanian. semoga postingan ini bisa bermanfaat. terimakasih sudah berkunjung...
sumber :
http://m3fta.blogspot.co.id/2014/12/aplikasi-ilmu-fisika-dalam-bidang.html

Jumat, 29 Juli 2016

Jenis - jenis Bunga Matahari

The Best Sunflower For Cut Flower

1. Chianti Hybrid
bunga matahari cantik yang berwarna seperti anggur merah dengan bintik emas. dapat tumbuh setinggi 5 kaki dan memiliki batang berwarna ungu. sangat cocok untuk bunga potong atau hiasan.
  
2. Auntumn beauty
 Jenis bunga matahari yang memiliki bermacam-macam warna dari kuning, orange sampai coklat kemerahan. Tinggi 150 - 170 cm, diameter bunga 12-15 cm.

3. Italian White
jenis bunga matahari dengan besar kepala bunga 3-4 inchi berwarna putih sedikit kuning pucat dengan pusat bunga berwarna coklat.

4. Pacino Gold
Jenis yang satu ini butuh waktu 55 - 65 hari dari semai sampai bunga mekar. Tinggi tanaman antara 30 - 40 cm dengan diameter bunga 10 - 13 cm, penanaman menggunakan pot diameter 17 cm.

5. Lemon Queen
lemon queen is the sunflower chosen by the Great Sunflower Project for its annual bee count. lebah sangat menyukai jenis bunga matahari ini. jenis ini juga dapat tumbuh dalam wadah atau pot sehingga dapat dijadikan tanaman hias yang cantik.

6. Taiyo
Yup is a top florists' choice. jenis ini tingginya bisa mencapai 150 - 180 cm, diameter bunga bisa 25 - 30 cm. lumayan besar yaa...

The Best Big and Tall Sunflower

1. Early Russian
 
Nah yang ini salah satu jenis bunga matahari raksasa. Tinggi tanaman 250 - 300 cm, diameter bunga 25 - 30 cm, waktu sampai berbunga 85 - 90 hari.

 2. Sunzilla
Dapat tumbuh hingga 16 kaki dengan bagian tengah bunga yang sangat besar dan dipenuhi biji, serta mahkota bunga berwarna kuning keemasan.

3. Giganteus
jenis bunga matahari ini dapat tumbuh hingga 12 kaki atau lebih dan dapat menghasilkan beberapa kepala bunga.


 The Best Small Sunflower

1. Big Smile
Salah satu jenis bunga matahari kerdil. Bisa terdapat 4-5 kuntum bunga pada satu tanaman. Tinggi 30 - 40 cm, diameter bunga 10 - 13 cm.

2. Junior
bunga matahari jenis junior merupakan bunga matahari dengan ukuran kerdil yang memiliki percabangan bunga. dapat tumbuh hanya sampai 2 kaki.

3. Little Becka
Little becka is a bicolor flowers of red and yellow. dapat tumbuh hanya sekitar 3 kaki saja.

4. Teddy Bear
Teddy Bear, salah satu jenis bunga matahari paling pendek dengan bunga double. Tinggi tanaman hanya sekitar 30 cm, diameter bunga 9 - 12 cm, waktu sampai berbunga 55 - 65 hari. 
 

The Best Pollen Free Sunflower

1. Chocolate Cherry
Merupakan jenis bunga matahari dengan warna coklat dibagian tengah dan mahkota berwarna coklat dan merah marun. cantik banget yaa...

2. Firecracker / Ring of Fire
 jenis ini terlihat sangat menarik dengan adanya cincin berwarna kecoklatan pada bagian sekitar pusat bunganya. firecracker dapat tumbuh hingga 2-3 kaki.

3. Moulin Rouge / Red Velvet
 Pada penanaman menggunakan polybag diameter 20 cm tinggi tanaman 150 - 170 cm. Umur dari semai sampai bunga mekar 65 - 75 hari. Bisa terdapat 6-9 kuntum bunga pada satu tanaman dengan diameter bunga utama antara 12 - 15 cm. Memiliki warna yang indah yaitu merah gelap dengan sedikit keemasan pada keliling pusat bunga.

The Best Sunflower For Snacking (enak untuk cemilan)


1. Hopi Black Dye


 Hopi black dye merupakan jenis bunga matahari yang dimanfaatkan oleh berbagai penduduk asli amerika untuk digunakan sebagai pewarna dan makanan. dapat tumbuh tinggi hingga 9 kaki.

2. Royal Hybrid
biji bunga matahari jenis royal hybrid banyak dijual dipasar atau supermarket amerika dll. dapat tumbuh hingga 7 kaki dan diameter kepala bunga 8 inchi.

Nahh, itulah gambar dan penjelasan beberapa jenis bunga matahari. Ternyata banyak kan jenisnya? favorit gue Early Russian sama Chocolate Cerry. Yang mana favorit kalian? hehe. next post gue akan bahas cara menanam bunga matahari...

sumber :
http://www.rodalesorganiclife.com/garden/sunflower-varieties-all-occasions

Rabu, 27 Juli 2016

Bunga Matahari

           
               Bunga matahari (Helianthus annuus L.), ada yang tau bunga cantik yang satu ini? semua orang pasti tau. ini bunga favorit gue. kenapa gue suka bunga ini? karena bunga ini punya ciri - ciri yang sangat khas. mulai dari ukuran kepala bunganya yang besar, berwarna kuning terang, batangnya yang tinggi kokoh, sampai perilaku khasnya yaitu bunganya selalu menghadap / condong ke arah matahari atau heliotropisme (menurut sumber yang gue baca karena pergerakannya yang khas ini, tumbuhan ini mendapatkan keuntungan 10% lebih dalam berfotosintesis loh). selain karena ciri khasnya, hal lain yang membuat gue suka banget sama bunga ini adalah karena menurut gue secara fisik bunga ini punya filosofi yang mendalam. bunganya yang berwarna kuning terang seperti memiliki makna keceriaan dan kebahagiaan (jadi bawaannya seneng gitu kalo liat bunga ini hehe). batangnya yang tinggi kokoh seperti memiliki makna kekuatan dan kebijaksanaan. perilaku khasnya yang selelu mengikuti kemana matahari pergi, seperti memberikan arti kesetiaan dan patuh akan kodratnya. jadi menurut gue kalo diliat secara keseluruhan, bunga ini seperti menggambarkan sosok wanita yang cantik penuh kebahagiaan, bijaksana dan kuat menghadapi kehidupan, tetapi juga patuh dan setia akan kodratnya sebagai wanita (dalem banget ga tuh?)
               Nah tumbuhan semusim ini berasal dari suku kenikir-kenikiran (Asteraceae) yang populer, baik sebagai tanaman hias maupun tanaman penghasil minyak. bunga matahari ini asalnya dari Amerika Tropik bagian utara (Meksiko). tumbuhan ini masuk dalam famili Compositae. Bunga matahari menyukai tanah yang subur dan hangat. Tumbuhan ini menyukai suasana yang cerah. Mengingat asalnya, tumbuhan ini cocok tumbuh pada tempat dengan iklim subtropik. Di daerah tropika hasilnya tinggi jika ditanam pada dataran tinggi. Di daerah beriklim sedang seperti Eropa tumbuhan ini hanya bisa ditanam pada musim semi hingga musim gugur.
                Apa sih manfaat bunga Matahari? manfaat tumbuhan ini terutama adalah sebagai sumber minyak, baik pangan maupun industri. Sebagai bahan pangan, minyak bunga Matahari cocok dipakai untuk menggoreng, mengentalkan, serta campuran salad. Minyak bunga matahari kaya akan asam linoleat (C18:2), suatu asam lemak tak jenuh yang baik bagi kesehatan manusia. Kepentingan teknik menginginkan minyak dengan kadar asam oleat yang lebih tinggi dan terdapat pula kultivar bunga Matahari yang menghasilkan minyak dengan kualitas demikian (mengandung 80% hingga 90% asam oleat, sementara kultivar untuk pangan memiliki hanya 25% asam oleat). masi banyak yang mau gue bahas soal bunga matahari. next post gue akan bahas jenis jenis bunga matahari...